Resensi Buku Elektronika Dasar 1

Belajar Elektronika dari Nol



Judul             : Elektronika Dasar 1
Penulis          : Yohandri, M.Si., Ph.D.
                         Drs. Asrizal, M.Si.
Penerbit        : Kencana
Cetakan         : l, 2016
Tebal              : 222 halaman
ISBN              : 978-602-422-097-6

        Zaman telah berubah karena kebutuhan manusia semakin bertambah. Kehidupan manusia dimudahkan dengan adanya barang yang serba canggih, yang dirancang melalui membentuk sebuah program untuk memenuhi kebutuhan zaman. Ilmu tersebut dipelajari dalam cabang ilmu pengentahuan yang disebut elektronika.
Dengan majunya perkembangan zaman, elektronika tidak dapat dipisahkan lagi dari kehidupan manusia. Ia telah merekat erat pada segala aspek kehidupan. Manusia tidak lagi berada pada zaman primitif. Semua benda serba canggih karena zaman semakin maju, tuntutan semakin besar, dunia akan sulit bergerak tanpa peran ilmu pengetahuan elektronika. Untuk itu, belajar elektronika akan dapat bermanfaat untuk membawa dunia ini ke arah yang lebih maju lagi.
Buku dasar elektronika ini ditulis oleh dua penulis yaitu, Yohandri. M.Si., Ph.D., dan Drs. Asrizal, M.Si., dengan menjelaskan hal yang paling dasar. Mereka berdua merupakan dosen  tetap jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Padang. Melalui bukunya ini, pembaca akan mendapatkan hal paling dasar yang harus dipelajari oleh pemula yang ingin belajar mengenai elektronika.
Di dalam buku terbitan Kencana ini, kita dapat mempelajari ilmu dasar mengenai elektronika. Kita juga akan membuka pemahaman kita mengenai elektronika, mengenai dasar-dasar yang wajib kita ketahui sebelum berlanjut ke tahap yang lebih rumit. Penulis membuat buku ini sedemikian rupa sehingga bisa dengan mudah dipahami bagi orang awam, maupun mahasiswa yang baru saja terjun ke ilmu elektronika.
  Elektronika adalah tentang cara menggunakan elektron untuk melakukan fungsi-fungsi tertentu. Dengan kata lain, elektronika sendiri merupakan sebuah cabang ilmu pengetahuan yang berhubungan dengan cara mengalirkan dan mengendalikan elektron serta perilaku dan efeknya ketika berada dalam suatu medium seperti vacum, gas, bahan semikonduktor dan dalam suatu divais. Di dalam elektronika sendiri terdapat beberapa cabang utama diantaranya elektronika digital, elektronika analog, mikroelektronik, rangkaian terintegrasi (IC), optoelektronik, dan devais semi konduktor. Elektronika memiliki banyak manfaat seperti di bidang transportasi, medis, informasi dan komunikasi, pendidikan, hiburan serta pengindraan, pengendalian dan alarm.
Pada bab pertama kita akan menemui materi mengenai manfaat elektronika, notasi ilmiah dalam elektronika, simbol standar komponen elektronik, besaran dan konsep dasar elektronika dan alat ukur dasar listrik. Sedangkan di bab berikutnya secara garis besar kita akan menemui materi dasar elektronika yang makin seru untuk dipelajari seperti komponen elektronik, rangkaian DC, transien DC, rangkaian pengolah sinyal, rangkaian RLC dan resonansi, dioda semi konduktor, aplikasi dioda, serta transistor bipolar.
Buku ini cocok di baca bagi mahasiswa ataupun orang awam yang belum memiliki banyak pengetahuan mengenai elektronika, dengan kata lain baru ingin belajar mengenai elektronika. Hal tersebut karena buku ini membahas secara rinci dari hal yang dasar dan sederhana sehingga mudah dipahami. Serta, di dalam buku ini terdapat rumus-rumus dasar yang mudah dimengerti oleh pemula. Selain itu, buku ini dilengkapi soal latihan serta cukup banyak gambar  yang sangat membantu dalam memahami materi yang disampaikan.
Buku ini akan sangat membantu dalam mempelajari dasar-dasar elektronika. Akan tetapi, buku ini jarang sekali meggunakan warna dalam gambar yang disajikan, sehingga agak mengganggu pemahaman. Serta soal yang disajikan tidak disediakan kunci jawaban yang akan membuat pembaca agak kesulitan untuk menjawabnya.
Secara garis besar, buku ini sangat bagus untuk dibaca bagi orang yang belum mengerti mengenai ilmu elektronika sama sekali. Jadi sangat cocok dibaca oleh mahasiswa dari SMA yang melanjutkan ke jurusan mengenai ilmu elektronika. Sehingga dapat mempelajari dasarnya ataupun mengejar ketinggalannya dari  mahasiswa yang dari SMK.


 UNY Jurnal UNY  Perpustakaan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resensi Novel Avatar Keadilan

Naskah Drama Pengalaman Mengesankan